Online Fixed Gear Shop

From Jakarta,Indonesia



Every Sunday Cycling

At Car Free Day Jakarta


Wanna upgrade your bike's?

Or wanna buy bikes stuff??

You can check my contact person

Or come to my house :)

Rabu, 08 Juni 2016

Tipe-tipe Pengendara Sepeda Fixed Gear

Di pos kali ini gua akan share tentang tipe-tipe orang yang menggunakan fixed gear

1.Pengedara Newbie
Pengendara ini biasanya lansgung membeli jadi sepeda fixed gear dan menggunakan warna apa adanya yang penting tinggal digowes aja.Biasanya pengendara hanya gowes di sekitar rumah dan dilapangan.Setup sepedanya pun masih berantakan. Saran dari gua untuk pengendara ini yaitu baca lebih banyak referensi sepeda fixed gear. Ini penampakannya

2.Pengendara Biasa
Pengendara ini biasanya merakit sendiri dari awal bagian-bagian sepedanya tidak beli jadi.Ciri khas dari pengendara ini adalah setup sepeda yang sudah medium part hingga high part.Sepedanya digunakan untuk bekerja,bepergian atau hanya digunakan ketika Car Free Day saja. Ini
penampakannya.


3.Pengendara Ugal-ugalan
Pengendara ini bisa dibilang setengah pengendara biasa dan setengah pembalap sepeda. Setup sepeda sudah benar tetapi cara membawanya membahayakan orang lain seperti menerobos lampu merah,melawan arah,dan skid sembarangan ketika ada pengendara lain di belakangnya.Ini penampakannya.

4.Pembalap
Pengendara ini memiliki kekuatan fisik yang lebih dibandingkan pengendara-pengendara diatas.Setup sepedanya pun sangat bagus mulai dari frameset,wheelset dan crankset harus membuat pengguna ini nyaman ketika ada event balapan.Pengendara ini biasanya mengikuti event-event sepeda fixed gear seperti Alleycat,Criterium,Velodrome dan lain lain. Ini penampakannya.

5.Pedagang(baru dan bekas)
Pengendara ini biasanya hanya menjual bagian-bagian sepeda fixed gear.Beberapa pedagang menjual barang barang bagian fixed gear baru ataupun bekas.Setup sepedanya pun rata-rata bagus untuk meyakinkan calon pembeli agar tertarik beli dagangannya.Penampakan bisa cari di Grup/Forum Jual Beli Fixed Gear di Sosial Media

6.Pengoleksi
Pengendara yang satu ini biasanya memiliki lebih dari 2 sepeda fixed gear dengan tujuan di koleksi.Setup dari sepedanya pun sangat bagus biasanya lebih banyak dari luar negeri karena lebih memilik brand yang bagus dari dalam negeri.Ini penampakannya.



Setelah teman-teman baca pos ini,kalian termasuk yang mana? silahkan jawab di kolom komentar dan juga review pos ini ya

Terimakasih sudah membaca

Sumber : Google
Share:

Selasa, 07 Juni 2016

Trik dasar dengan sepeda Fixed Gear

Sesuai judul pos,disini kita akan membahas tentang trik dasar dengan sepeda fixed gear. Saran ane buat pemula sering-sering latihan sampe bisa dan latihannya di tempat yang tidak terlalu ramai.
Check this out!

1.Trackstand

Pada dasarnya trackstand itu ialah kita mengendalikan sepeda agar tidak maju ataupun mundur(sepedanya diem aja). Caranya ialah kita berdiri di sepeda lalu arahkan wheelset depan sepeda kita ke kanan/kiri (relatif) sebesar 45 derajat (efektif),lalu kita memainkan pedal agar seimbang di sepeda dengan menggerakan kedepan ataupun kebelakang.Trik ini merupakan dasar untuk sepeda fixed gear untuk melatih keseimbangan otot antara kaki kanan dan kiri.Kemudian trik ini sangat berguna bagi yang tidak mau turun dari sepeda ketika dalam posisi berhenti. Ini penampakannya.

Nah kalo udah bisa seperti itu,maka lebih mudah untuk mempelajari trik trackstand yang lain seperti no hand,cross leg,scorpion,dan foot to wheel..
Ini videonya tonton langsung aja ya.



2.Skid

Skid adalah menahan laju sepeda agar berhenti,trik ini sangat berguna untuk sepeda fixed gear yang tidak memilik rem untuk berhenti.Caranya ialah kita meletakan posisi badan kita condong kedepan agar gaya gesek antara ban dan jalan mengecil,lalu gunakan kaki kanan/kiri(relatif) untuk menahan pedal agar tidak memutar,cara tersebut merupakan cara untuk skid tanpa menggunakan strap maupun toeclip. Cara lainnya adalah meletakan posisi badan kita condong kedepan agar gaya gesek antara ban dan jalan mengecil lalu mengangkat strap posisi strap atau toeclip ke arah berlawanan dengan arah menggowes dengan kaki kanan/kiri(relatif) dan kaki yang satu lagi menahan pedal untuk berputar.Langung liat penampakannya aja ya guys.

Trik lanjutan dari skid adalah longskid,midskid,hopskid,one foot skid dan over bar skid. Kita simak cuplikan berikut ya biar lebih enak



Tambahan video lainnya buat yang mau liat trik sepeda fixed gear bisa cek video ini untuk referensi

Saran untuk melakukan skid gunakanlah ban dengan kualitas bagus dan lapisan yang tebal agar lebih nyaman serta selamat ketika sedang menggowes

Selamat mencoba ya!

Sumber : Google dan Youtube
Share:

Senin, 06 Juni 2016

Macaframa




Ini sekedar sharing aja buat temen-temen yang suka gowes, silahkan di tonton video pendek dibawah ini untuk referensi membangun setup sepeda baru atau cuma mau lihat trik yang keren-keren







Sumber : Youtube.com
Share:

Minggu, 05 Juni 2016

Bagian-bagian Sepeda Fixed Gear

Back again

Langsung bahas aja ya apa aja sih bagian-bagian dari sepeda fixed gear? 
Terus apasih bedanya sepeda fixed gear dengan sepeda lainnya?

Check this out







1.Frame (Rangka)
Basicly ini bagian paling penting dari sebuah sepeda yaitu rangka.Frame fixed gear biasanya menggunakan size 700c (Track) 700c itu darimana ya? 700c itu berasal dari lebar diameter rims atau velg fixie.Rangka untuk frame sangat bervariasi bentuknya ada yang datar(flat),turun(sloopy) dan ada yang naik(pursuit).Flashback ke post sebelumnya,jenis sepeda fixed gear terbagi dari framenya.Material yang digunakan untuk bagian ini adalah besi,kromoli,alumunium,karbon dan titanium.Harga?sangat bervariasi juga mulai dari Rp.150.000 - Rp.50.000.000



2.Fork (Garpu)
Fork atau garpu adalah bagian yang menghubungkan roda depan,frame,dan stang sehingga dapat digerakan bersamaan dalam satu gerakan..Material yang digunakan untuk bagian ini adalah besi,kromoli,alumunium,carbon dan titanium.Harga?sangat bervariasi juga mulai dari Rp.100.000 - Rp.20.000.000


3.Hub (Tromol),Cog(gir belakang) dan Lockring
Hub merupakan salah satu komponen penggerak sepeda dan terhubung dengan rantai menuju crank.Hub terbagi 2 jenis ada yang menggunakan pelor(ball bearing) atau bearing,tentu saja jika menggunakan bearing putaran hub akan lebih mulus dan halus dibanding menggunakan pelor.Di bagian ini juga sepeda fixed gear berbeda dengan sepeda lainnya,bagian dari hub yaitu cog(gir belakang) dan lockring berintegerasi tetap dengan hub sehingga roda yang diputar akan selalu berputar hingga diberhentikan oleh pengguna sepeda..Material yang digunakan untuk bagian ini adalah besi,alumunium,karbon dan titanium.Harga?sangat bervariasi juga mulai dari Rp.100.000 - Rp.15.000.000

Hub

Cog dan Lockring

4.Rims atau Velg
Ukuran yang digunakan dalam sepeda fixed gear biasanya 700c,rims memiliki lubang yang berjumlah mulai dari 8,10,14,16,20,24,28,32,36 dan seterusnya. Rims juga membuat jenis sepeda fixed gear terbagi menjadi 2 yaitu rims dengan ketebalan <3cm(teplek) menjadi jenis classic dan >3cm menjadi jenis modern ..Material yang digunakan untuk bagian ini adalah besi,,alumunium,dan karbon.Harga?sangat bervariasi juga mulai dari Rp.150.000 - Rp.30.000.000 




5.Stem
Stem merupakan komponen penghubung antara handle bar (setang) dengan steerer tube pada fork sepeda. Jenis dari stem untuk sepeda fixed gear ada 2 jenis yaitu Quilstem dan Stem.Bedanya apa? Quilstem itu pada umumnya digunakan pada aliran classic dan Stem biasanya untuk sepeda modern.Panjangnya mulai dari 50mm - 130mm.Material yang digunakan biasanya dari besi,alumunium dan karbon. Harga? mulai dari Rp.50.000 - Rp.10.000.000
 Stem

Quilstem

6.Stang
Stang sangat bervariasi untuk sepeda gear mulai dari stang lurus hingga dropbar. Panjangnya mulai dari 380mm - 650mm .Materialnya berupa besi,alumunium dan karbon. Harga? mulai dari Rp.35.000 - Rp.6.000.000

Macam-macam stang pada sepeda Fixed Gear

7.Saddle(Jok)
Bagian ini merupakan tempat duduk pengendara sepeda..Bahan untuk bagian atas bagian ini biasanya terbuat oleh busa,gel,kulit,karbon dan kulit.Bagian bawahnya biasanya terbuat dari besi,alumunium,,kromoli,dan titanium. Harga? mulai dari Rp.30.000 - Rp.5.000.000
Macam-macam saddle sepeda Fixed Gear

8.Seatpost
Bagian ini merupakan penghubung antara seat tube frame dan saddle. Terdapat 2 jenis seatpost yaitu seatback dan non seatback.Material yang digunakan biasanya dari besi,alumunium dan karbon. Harga? mulai dari Rp.50.000 - Rp.5.000.000

Macam-macam seatpost

Seatpost non seatback
Seatpost Seatback


8.Crank (Gir)
Bagian ini di hubungkan dengan cog melalui rantai.Terdapat 2 jenis crank dalam sepeda fixed gear,pertama crank menggunakan BB Square Taper dan BB Hollowtech. Crank terdapat 2 bagian lagi yaitu Crank arm dan Chairing(gir) lalu di hubungkan dengan Boltnut. Material yang digunakan pada bagian ini biasanya adalah besi,alumunium dan karbon.Harga?mulai dari Rp.50.000 - Rp.8.000.000


Crank Hollowtech

Crank Square Taper


9.Ban
Bagian ini terletak pada roda sepeda fixed gear,ban sangat memperngaruhi grip sebuah sepeda.Ban untuk sepeda fixed gear terbagi 2 yaitu Tanpa Kembang(Slick) dan Kembang.Kemudian ada juga isitilah ban Clincher(pakai ban dalam) dan Tubular(tanpa ban dalam).Pemilihan ban harus tepat dengan kondisi jalan yang dilalui oleh pengguna sepeda dan juga sesuai dengan musim, Material untuk ban biasanya dari karet,nylon,dan kevlar.Harga?mulai dari Rp.40.000 - Rp.2.000.000 (semakin murah biasanya ketebalan karet lumayan tipis dan grip dengan jalan sangat kurang)
Ban Slick

Perbedaan Clincher dan Tubular



10.Pedal(Pedalset dan Pedal Cleat)
Pedal merupakan bagian dimana pengguna sepeda memberikan tenaganya untuk mengkayuh sepeda.Di sepeda Fixed Gear ini biasanya menggunakan 2 jenis Pedal yaitu Pedalset(menggunakan Toeclip atau Toestrap) dan Pedal Cleat(MTB dan Road).Lebih enak dipakai yang mana?semua kembali dengan pengguna sepeda untuk memilih pedal mereka. Tambahan dari saya jika teman-teman ingin menggunakan Pedal Cleat pastikan pedal dan cleat dalam kondisi bagus karena sangat berbahaya bila digunakan karena dapat menyebabkan kecelakaan.Maka dari itu silahkan menggunakan sepatu MTB atau Road bekas dengan kondisi layak pakai tetapi gunakan cleat dan pedal yang baru agar lebih aman.Material yang digunakan berupa plastik,besi,alumunium,kromoli dan karbon. Harga? mulai Rp,20.000 - Rp.5.000.000 (dluar harga sepatu)

 Pedal Strap
 Pedal Toeclip
Pedal MTB dan Pedal Road


11.Rem (Optional)
Untuk para pemula sebaiknya menggunakan rem,karena agak sulit untuk berhenti menggunakan sepeda fixed gear. Selain lebih aman dalam perjalanan menggunakan sepeda fixed gear rem sangat berguna bila ada kejadiaan dadakan.Rem Terbagi menjadi 4 bagian yaitu U brake(gawang),karet rem,kabel rem dan Brakelever(tuas).Material yang digunakan biasanya dari besi dan alumunium.Harga 1 set mulai dari Rp.75.000 - Rp.1.500.000


Segini dulu guys, nanti akan gua update lagi

Sumber : Google Image dan Wikipedia

Share:

Jumat, 03 Juni 2016

Sepeda Fixed Gear

SEPEDA FIXED GEAR, apa sih itu?

1.Sepeda
Kendaraan beroda dua atau tiga, mempunyai setang, tempat duduk, dan sepasang pengayuh yang digerakkan kaki untuk menjalankannya

2.Fixed
Berasal dari bahasa Inggris yang artinya tetap atau mati

3.Gear
Berasal dari bahasa Inggris yang artinya gir

So,fixed Gear sendiri adalah nama yang cukup harafiah, ini bukan julukan, nama keren, atau singkatan. Fixed = terpaku/tidak bergerak/paten dan Gear = gigi/gir. So logically Fixed Gear adalah gir yang tidak bergerak, kurang lebih begitu pengertiannya.
Secara simple, yang menggerakan sebuah sepeda (ataupun kendaraan lain) adalah bagian yang disebut “Drivetrain.”
Drivetrain sendiri sebenarnya adalah gabungan berbagai komponen yang saling terhubung dan merupakan dasar sistem penggerak sepeda, yang terdiri dari pedal, lengan crank (crankarm), gir depan(chainring), gir belakang (cog), dan tentunya rantai (chain).
Gabungan komponen di bagian pedal dikenal sebagai “Crank” atau “Crankset”, yaitu pedal, crankarm, dan chainring. Lalu rantai akan melingkari chainring dan mengikatnya dengan cog yang terhubung dengan roda belakang.
Ketika pedal diinjak, crankarm akan mengikutinya, memutar chainring yang tertempel, yang kemudian menarik rantai yang juga otomatis mengajak cog untuk berputar, dan karena ia menempel pada roda belakang, berputarlah roda itu dan meluncurlah kita. Simple mechanism, yang kurang lebih tidak pernah berubah sejak diciptakannya sistem ini.
Kesederhanaan sistem ini membawa sebuah kendala. Keterikatan semua komponen drivetrain ini adalah yang membuat logika “memutar pedal maka roda belakang pun berputar” bisa berjalan. Dengan logika yang sama, artinya selama roda belakang berputar, pedal pun akan berputar.
Karena semua komponen drivetrain ini terikat mati satu sama lain, tanpa ada pergerakan bebas. Gir belakang yang hanya berputar mengikuti putaran rantai atau roda dikenal sebagai “Fixed Gear.” Pedal diputar ke depan, roda belakang berputar ke depan. Pedal diputar ke belakang, roda berputar ke belakang. Dan demikian juga sebaliknya.
Karena relasi antara kaki, crank, rantai, dan roda belakang yang menjadi “satu kesatuan” ini, maka untuk mengatur laju kecepatan perputaran roda pun bisa dikendalikan oleh otot kaki kita sendiri. Bahkan untuk menghentikan sepeda secara total pun bisa dilakukan dengan sepeda fixed gear tanpa menggunakan bantuan rem pada umumnya. Jadi penggunaan rem pada sepeda fixed gear menjadi sebuah pilihan optional, apakah pengendara ingin lebih aman dengan memasang rem atau cukup percaya diri dengan kemampuannya menghentikan sepeda dengan kekuatan kaki semata.
Sepeda Fixed Gear Terbagi 2 Aliran
1.Classic
Identik dengan frame dari besi yang terlihat sangat simpel karena menunjukan sisi klasik dari sebuah sepeda
2.Modern
Tentu saja berbeda dari classic,modern terlihat lebih mewah dengan frame yang terbuat dari Alumunium dan Carbon serta dipadu dengan roda yang berbeda pada umumnya


Ini contoh dari sepeda Fixed Gear pada beberapa kota umumnya



















Mungkin baru itu aja penjelasan awalnya dari dunia sepeda Fixed Gear
Selanjutnya kita akan bahas part-part dari sepeda fixed gear ya
Stay tune!


Sumber pedalroom.com dan dokumen pribadi
Share:

Introduction

Halo! gua Aldo Gustian,
Gua buat blog ini untuk sharing seputar sepeda khususnya fixed gear (buat dagang juga sih)

Jadi apa sih AG BIKES itu?

AG BIKES adalah online shop fixed gear yang gua buat dari tahun 2015.
Formalnya itu AG BIKES adalah singkatan dari Aldo Gustian (nama gua) BIKES.
Tapi temen-temen gua selalu membuat istilah-istilah lain yang gak jelas kayak Aldo Ganteng ,Aldo Gila, Aldo Gelo, Aldo Gagal, Aldo Gajelas, Aldo Galau, dll (masih banyak banget deh)

Disini gua jualan sparepart fixie dari barang-barang yang kecil sampai yang besar. Kualitas dari fine sampai excellent.
Kalo omongin online shop pasti masalah harga yang dipikirin, tenang aja harga jual AG BIKES masih terjangkau soalnya beda-beda tipis sama harga pasar.


Lo penasaran sama AG BIKES?

Cek aja Social Medianya di :
Instagram : ag_bikes
Fans page : AG BIKES
Twitter : AG_BIKES

LOKASI
Puri Kembangan Jakarta Barat

AREA COD 
Puri,Tanjung Duren,Kebon Jeruk,Kedoya,Meruya,Srengseng,Tomang dan Stasiun Bojong Indah atau Stasiun Palmerah + CFD Jakarta

CONTACT 
BBM : 5B8E44F1
No. HP : 081280822969
LINE : tian856

Setelah liat serangkaian kata diatas pasti lo bertanya-tanya,

Kenapa area CODnya cuma disitu?

Selain menjadi pedagang, gua juga seorang mahasiswa dan pekerja. Gua mahasiswa jurusan Tehnik Informatika di universitas terkemuka di Jakarta yang udah mulai buka cabang dimana-mana. Gua juga kerja walaupun masih part time(magang) jadi kadang bentrok dengan waktu cod atau lokasi cod ketika transaksi.

Kalo lo masih ragu juga sama AG BIKES,
Bisa langsung cek testinya di sini (login Facebook dulu ya)
Ya belom banyak-banyak banget sih, tapi kan udah bukti kalo orang emang percaya belanja di lapak ini

Ok sepertinya kenalan cukup disini aja.
Sampai jumpa di post selanjutnya!
Share:

Ready Stock Frame Leader 735 + Bonus | More detail contact on bio☎️

Foto kiriman AG BIKES ™ (@ag_bikes) pada

Flag Counter
Diberdayakan oleh Blogger.

AG Crew

AG Crew